Kamis, 19 November 2015

Ada Sungai yang Bernapas Seperti Manusia

Ada Sungai yang Bernapas Seperti Manusia

Sungai merilis karbon dioksida lebih banyak saat air bergerak cepat.

Peneliti telah menemukan ada sungai yang berperilaku mirip manusia. Tim peneliti Universitas of Glasgow, Swedia menemukan ada sungai yang bisa bernapas seperti pola pada manusia.

Hal ini setelah peneliti melakukan penelitian pada dua sungai di Skotlandia dan empat sungai di Amazon di wilayah Peru.

Peneliti mengatakan sungai itu merilis karbon dioksida lebih banyak saat mengalir deras. Pola ini sama dengan yang dilakukan manusia. Pada saat bekerja keras, paru-paru manusia merilis gas karbon dioksida yang lebih banyak dibanding saat manusia istirahat. Pola itu sama ditemukan pada sungai tersebut.

Dikutip dari Phys.org, Kamis 19 November 2015, dalam studinya, meneliti ingin memahami bagaimana siklus karbon. Sebab memahami hal ini akan penting untuk menentukan dampak aktivitas manusia dalam iklim dunia. Tapi peran sungai dalam merilis karbon ke atmosfer kurang mendapat perhatian peneliti selama ini dibanding dampak karbon yang dirilis di lautan dan samudera.

Nah dalam penelitiannya, dua peneliti universitas, yaitu Hazel Long dan  Leena Vihermaa, menggunakan detektor gas inframerah untuk menghitung jumlah karbon dioksida yang dirilis oleh sungai pada masing-masing lokasi tersebut. Peneliti mengukur aliran air dalam secara terpisah pada bagian sungai saat dilewati detektor tersebut.

Long mengatakan dalam pengukuran, tim menemukan bahwa karbon diserap ke saluran air melalui berbagai sumber termasuk tanah, pembusukan bahan organik yang terbawa sungai dari darat ke laut.

Dan peneliti menemukan karbon yang dilepaskan ke atmosfer sepanjang saluran itu berubah dalam jumlah yang sangat signifikan.

"Ada dua triliun kilogram karbon setiap tahun," kata Hazel.

Peneliti menganalisa, banyaknya pelepasan karbon itu tak lepas dari kecepatan air di sungai. Meski pengukuran karbon terpisah dalam jarak ribuan mil, namun hasilnya menunjukkan hasil yang sama.

"Kami menemukan semakin cepat air bergerak, semakin banyak karbon yang dirilis," ujarnya.

Hasil studi itu pun disambut positif oleh peneliti. Susan Waldron, profesor biokimia Sekolah Ilmu Bumi dan Geografi Universitas Glasgow mengatakan pemahaman silklus karbon itu akan sangat penting dalam memahami perubahan masa depan yang disebabkan pemanasan global.

"Kami membuat data ini tersedia, jadi siapa pun yang berkepentingan dengan topik siklus karbon bisa menggunakan temuan kami," kata Waldron yang juga terlibat dalam penelitian tersebut.

Daat penelitian itu telah tersedia di Environmental Information Data Centre at the Centre for Ecology and Hydrology. Studi ini telah dipublikasikan di Journal of Geophysical Research: Biogeosciences.

Senin, 12 Oktober 2015

Inilah Minuman yang Mampu Cairkan Lemak tubuh Dalam 4 hari

Minuman Ajaib Ini Mampu Cairkan Lemak Tubuh Dalam 4 hari

image: inlifehealthcare.com
Lemak yang terus menumpuk dalam tubuh memang menjadikan banyak orang kerap merasa resah. Dimana kondisi tubuh yang dipenuhi dengan adanya lemak ini, tentu bisa membuat dampak yang tidak baik bagi keseimbangan yang ada pada tubuh itu sendiri. Bahkan bagi para kaum hawa pun jika mengalami penumpukan lemak di dalam tubuh mereka, Pasti akan mencari berbagai cara untuk menurunkannya bukan….?. Baik itu dengan menerapkan program diet seimbang ataupun berolahraga secara tepat dan teratur. 

Namun jika kita simak secara teliti, bahwa tumpukan lemak yang terlalu berlebih dalam tubuh, juga bisa menjadikan kondisi tubuh menjadi kurang sehat. Sehingga dari situ setidaknya anda bisa menemukan sebuah cara yang efektif untuk mencairkan lemak dalam tubuh. Dengan begitu kondisi tubuh yang anda miliki akan seimbang, sehat dan ideal. 

Seperti dilansir pada laman Myhealthtips.in, Ternyata ada minuman yang cukup ampuh untuk mencairkan semua tumpukan lemak dalam tubuh. Bahkan minuman ajaib ini diklaim mampu mencairkan lemak dalam tubuh hanya kurun waktu 4 hari. Sehingga setidaknya anda bisa mengkonsumsi minuman ajaib ini dalam menurunkan lemak yang tertumpuk dalam tubuh. 

Untuk membuat minuman ini pun juga cukup mudah, sehingga dari situ anda bisa menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya. 

# Langkah pertama yang harus anda lakukan dalam membuat minuman ini, hendaknya anda menyiapkan satu buah mentimun, satu buah lemon, satu sendok parutan jahe, 8 gelas air putih dan 12 lembar daun mint.

# Setelah semua bahan sudah anda siapkan, maka langkah yang kedua adalah cara meracik minuman ajaib ini. Dalam hal ini langkah yang harus anda lakukan yakni, pertama kali anda hendaknya mengambil mentimun, dan kupas kulitnya serta parutlah mentimun tersebut dalam satu wadah.

# Jika mentimun sudah diparut dalam sebuah wadah, maka selanjutnya anda bisa mengambil lemon yang tersedia, kemudian peraslah airnya dan campurkanlah perasan air lemon tersebut dengan parutan mentimun tadi dalam satu wadah.

# Kemudian barulah anda menumbuk 12 lembar daun mint hingga halus dan letakkan dalam sebuah piring. Setelah itu hendaknya anda mencampurkan semua bahan-bahan tadi dalam satu wadah dan tambahkanlah dengan satu sendok teh parutan jahe. Lalu masukkan ramuan yang sudah dibuat tadi ke dalam lemari es dan biarkanlah dalam waktu satu malam. 

# Jika sudah semalam anda menaruhnya ke dalam lemari es, maka selanjutnya anda bisa menambahkan dengan 8 gelas air di pagi hari. Setelah itu, barulah anda bisa mengkonsumsi minuman yang sudah dibuat tadi selama satu hari. Anda bisa meminum ramuan tersebut berturut-turut selama sehari sampai habis. Lakukan treatment ini selama kurang lebih 4 hari. Dengan begitu lemak yang ada dalam tubuh anda pun akan bisa mencair dan turun dengan cepat. 

Minggu, 11 Oktober 2015

Bayi Bermata Satu yang Gegerkan Dunia

Terungkap Penyebab Bayi Bermata Satu yang Gegerkan Dunia

Memiliki bayi yang sehat dan sempurna, menjadi impian ibu siapapun yang sedang mengandung. Maka tidak heran, jika saat hamil seorang wanita harus benar-benar mengonsumsi makanan yang sehat dan kaya nutrisi.

Selain itu, ada juga kepercayaan yang beredar di masyarakat jika saat sedang hamil terutama suami dilarang untuk membunuh binatang, jika bayinya ingin terlahir dengan sempurna dan juga sehat.

Namun pada hari Minggu, 4 Oktober 2015 lalu, terlahir bayi mungil di sebuah rumah sakit swasta di Kota Timur Laut dari El Senbellawein. Bayi tersebut memiliki mata satu tepat di dahinya dan tidak memiliki hidung.




Bayi 'cyclops' yang lahir di Mesir ini, kontan membuat geger masyarakat, dan juga dunia. Dan bayi yang diperkirakan tidak akan hidup beberapa hari ini, sontak membuat kaget para dokter dan perawat.

Namun setelah dilakukan penyelidikan, ternyata ibunya terkena radiasi selama kehamilan berlangsung.

Dokter percaya, anak yang baru lahir ini menderita cyclopia--sebuah kondisi medis yang tidak biasa di mana hanya bermata satu yang diambil dari mitologi Yunani--disebabkan oleh paparan radiasi saat bayi di dalam rahim.

Cyclopia adalah salah satu bentuk paling langka dari cacat lahir, dan anak-anak yang lahir dengan kondisi ini, sering meninggal segera setelah lahir.

Mata tunggal dan hidung yang hilang, adalah hasil dari soket mata anak yang tidak membentuk dengan benar di dalam rahim. Kebanyakan bayi dengan gangguan ini tidak bertahan lama, karena mereka sering memiliki cacat berat lainnya, termasuk cacat pada hati yang serius.

Menurut laporan dari Saudi Arabian situs berita slaati.com, dokter berpikir, deformitas bisa menjadi hasil dari kombinasi obat-obatan yang diambil oleh ibu atau dari paparan radiasi.

Kelainan ini juga dapat terjadi sebanyak empat kali dalam 1.000 kelahiran. Namun beruntungnya, cacat ini sering terjadi pada hewan.